HumaNusantara.com
Fakta Terpercaya dari Nusantara

3 Poktan Gumas Dapat Bantuan Alsintan dari Pemkab

0

PALANGKA RAYA,humanusantara.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas), Kalimantan Tengah (Kalteng), berkomitmen mendukung kemajuan sektor pertanian.

Hal itu dibuktikan dengan diberikannya bantuan sejumlah kelompok tani (Poktan) yang ada di kabupaten itu. Beberapa kelompok tani yang menerima bantuan, Selasa (21/1/2025), Menawau Sejahtera, Menawau Makmur, dan Menawau Bahagia, bantuan itu langsung diberikan secara simbolis oleh Pj Bupati Gumas Herson B Aden.

“Semoga dengan bantuan ini para petani dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraannya,” kata Herson.

Bantuan yang disalurkan meliputi berbagai fasilitas dan peralatan penting untuk mendukung aktivitas pertanian, seperti bangunan gudang dan bangunan UV-Dryer, dua unit traktor TR-4, bibit jagung untuk pengembangan tanaman pangan, dua set pendukung rotari/gulutan, sepuluh set alat tanam duri landak atau otok-otok, 15.000 kilogram pupuk kandang, 3.000 kilogram pupuk urea, 60 liter pupuk cair daun atau petrofita, 3.000 kilogram pupuk NPK 1 (Phonska) dan 1.500 kilogram kapur (dolomite).

Ia juga menyampaikan, bantuan itu merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan produktivitas pertanian serta mendukung ketahanan pangan.

Ia juga berharap kolaborasi antara pemerintah daerah dan petani dapat menjadi langkah awal untuk menjadikan wilayah tersebut sebagai salah satu sentra pertanian unggulan di tingkat regional.

“Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh para kelompok tani untuk meningkatkan hasil panen dan mendukung perekonomian lokal,” pungkas Herson. (hns1/red)

 

 

 

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.