HumaNusantara.com
Fakta Terpercaya dari Nusantara

Penegakan Hukum Sektor SDA Harus Profesional

0

PALANGKA RAYA,humanusantara.com – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Edy Pratowo, mengajak seluruh pihak, terutama Polisi Kehutanan (Polhut), untuk meningkatkan profesionalisme dan memperkuat penegakan hukum dalam sektor sumber daya alam (SDA).

“Semangatnya adalah bagaimana kita terus profesional dalam melaksanakan tugas, khususnya dalam penegakan hukum terhadap pelanggaran di sektor SDA. Kita ingin Polhut kita menjadi garda terdepan dalam menjaga kelestarian alam,” kata Edy saat dibincangi wartawan, di Palangka Raya, beberapa waktu lalu.

Edy juga menegaskan, sektor kehutanan memegang peranan vital dalam pembangunan daerah. Menurutnya, hasil dari sektor ini, termasuk dana bagi hasil, dapat dimanfaatkan mendukung berbagai upaya pelestarian, seperti operasional pengawasan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan.

“Dana bagi hasil dan anggaran lainnya bisa dimanfaatkan untuk mendukung operasional Polisi Kehutanan. Selain itu, penting juga untuk melibatkan masyarakat melalui program pemberdayaan di kawasan sekitar hutan, sehingga mereka ikut andil dalam menjaga kelestarian lingkungan,” jelasnya.

Mantan Bupati Pulang Pisau (Pulpis) itujuga mengungkapkan pentingnya sinergi antara Polhut, pemerintah daerah dengan berbagai organisasi masyarakat untuk memastikan upaya pelestarian hutan berjalan secara efektif.

Menurutnya, kolaborasi yang erat menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga kekayaan alam Bumi Tambun Bungai.

“Hutan adalah aset berharga yang tidak hanya menjadi sumber ekonomi, tetapi juga menjadi penopang kehidupan masyarakat dan ekosistem. Oleh karena itu, kolaborasi semua pihak menjadi kunci keberhasilan,” tegasnya.

Edy yang kembali terpilih menjadi Wakil Gubernur Kalteng periode 2025-2030 hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 mendampingi H Agustiar Sabran itu juga mengatakan, sebagai salah satu provinsi dengan kekayaan SDA terbesar di Indonesia, Kalteng berkomitmen menjaga kelestarian alamnya.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) juga terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya peran mereka dalam pelestarian lingkungan.

“Kami berharap Polhut tidak hanya fokus pada penegakan hukum, tetapi juga menjadi agen perubahan yang mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan,” kata Edy mengakhiri. (hns1/red)

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.