Pemko Palangka Raya Ajak Semua Pihak Sukseskan Sekolah Rakyat
PALANGKA RAYA,humanusantara.com – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng), mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan pelaksanaan program Sekolah Rakyat (SR), yang merupakan program nasional gagasan Presiden Republik Indonesia Prabowo Indonesia, dalam rangka pemerataan akses pendidikan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu.
Ajakan tersebut disampaikan Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palangka Raya Andjar Hari Purnomo, saat membuka sosialisasi dan pendataan Calon Siswa Sekolah Rakyat Kota Palangka Raya Tahun 2025, di ruang Peteng Karuhei II, kantor Wali Kota Palangka Raya, Selasa (15/7/2025).
“Kami mengajak seluruh pihak, mulai dari Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, para camat, lurah, ketua RT/RW, tokoh masyarakat, hingga dunia usaha untuk berpartisipasi aktif. Ini adalah kolaborasi besar untuk menciptakan generasi Palangka Raya yang cerdas dan berdaya saing,” ujar Andjar.
Menurutnya, Sekolah Rakyat bukan sekadar menambah jumlah sekolah, melainkan menjangkau anak-anak yang selama ini terpinggirkan dalam akses pendidikan. Oleh karena itu, keterlibatan lintas sektor menjadi kunci agar program ini dapat dirasakan manfaatnya secara maksimal oleh masyarakat.
Program Sekolah Rakyat merupakan inisiatif strategis nasional dengan konsep pendidikan gratis dan berasrama. Dikhususkan untuk anak-anak dari keluarga tidak mampu, program ini bertujuan memutus rantai kemiskinan dan mendorong mobilitas sosial. Di Kota Palangka Raya, pelaksanaannya dijadwalkan berlangsung pada Juli hingga Agustus 2025.
Andjar menekankan, kegiatan sosialisasi dan pendataan menjadi tahap awal yang penting. Ia meminta agar informasi program ini disebarluaskan seluas mungkin agar tidak ada satu pun anak yang tertinggal.
“Kita tidak ingin ada anak yang luput dari kesempatan pendidikan ini hanya karena kurang informasi. Mari kita menjadi duta informasi di lingkungan masing-masing,” tambahnya.
Ia juga mengapresiasi peran strategis para pendamping sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dalam proses verifikasi calon siswa. Pendekatan langsung dan komunikasi yang humanis kepada orang tua sangat diperlukan agar proses seleksi berjalan tepat sasaran. (hns2/red)