HumaNusantara.com
Fakta Terpercaya dari Nusantara

Pemkab Barito Utara Harapkan Kolaborasi DPRD Semakin Solid

0

MUARA TEWEH, humanusantara.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara, Kalimantan Tengah, berharap kolaborasi dan sinergi antara DPRD dan pemerintah daerah semakin solid dalam mendukung pelaksanaan pembangunan yang berkelanjutan serta berpihak pada kepentingan masyarakat.

Harapan tersebut disampaikan Wakil Bupati Barito Utara, Felix Sonadie Y Tingan, belum lama ini.

Ia menegaskan bahwa kerja sama yang harmonis antara eksekutif dan legislatif menjadi kunci dalam melahirkan kebijakan dan regulasi yang berkualitas.

Felix menjelaskan, terdapat tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang tengah dibahas, yakni Raperda tentang Kepemudaan, Raperda tentang Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin, serta Raperda tentang Penyelenggaraan Penghargaan Pendidikan. Ketiga Raperda tersebut dinilai strategis karena menyentuh langsung kepentingan publik dan arah pembangunan daerah.

Tidak hanya itu, Felix menyampaikan apresiasi kepada DPRD Barito Utara atas inisiatif dan kerja keras dalam merumuskan regulasi yang responsif terhadap kebutuhan masyarakat serta selaras dengan visi pembangunan jangka panjang daerah.

“Raperda ini bukan sekadar produk hukum, tetapi merupakan wujud nyata komitmen bersama antara eksekutif dan legislatif dalam membangun Barito Utara yang lebih adil, inklusif, dan maju,” ujarnya.

Ia menambahkan, Raperda Kepemudaan diharapkan mampu memperkuat peran generasi muda dalam pembangunan daerah. Sementara Raperda Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin menjadi langkah penting untuk memperluas akses keadilan.

Adapun Raperda Penyelenggaraan Penghargaan Pendidikan diharapkan dapat memberikan motivasi sekaligus jaminan bagi pelajar berprestasi agar tidak terkendala dalam menempuh pendidikan.

Dengan kolaborasi yang semakin solid antara DPRD dan Pemkab, Felix optimistis seluruh regulasi yang dihasilkan dapat diimplementasikan secara efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Dengan semangat kebersamaan dan sinergi yang kuat, kita optimistis Barito Utara dapat tumbuh sebagai daerah yang berkeadilan, cerdas, dan sejahtera. Mari kita kawal bersama pelaksanaan regulasi ini,” pungkasnya. (hns2/red)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.