HumaNusantara.com
Fakta Terpercaya dari Nusantara

ASN Diajak Bersama-sama Bangun Gumas

0

PALANGKA RAYA,humanusantara.com – Seluruh aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Kalimantan Tengah (Kalteng), diajak bersama-sama membangun Gumas agar lebih maju dan sejahtera.

Hal itu disampaikan, Sekretaris Daerah (Sekda) Gumas Richard FL saat dibincangi wartawan beberapa waktu lalu.

Ia mengajak seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gumas, berkomitmen bersama-sama dalam membangun daerah menjadi lebih baik.

Menurutnya, hal tersebut dapat terwujud apabila setiap ASN bekerja dengan sepenuh hati, menjaga etika profesi serta fokus pada pelayanan publik yang prima.

Ia mengingatkan, kepada seluruh ASN khususnya di lingkup Pemkab Gumas, akan betapa pentingnya integritas dan dedikasi dalam menjalankan tugas.

Menurutnya setiap ASN harus memiliki komitmen yang kuat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Keberhasilan pembangunan daerah tidak hanya bergantung pada pemimpin, tetapi juga peran serta seluruh elemen birokrasi,” kata Richard.

Dikatakan, dengan bekerja sepenuh hati dan menjaga etika profesi, kita bisa menciptakan pemerintahan yang berkualitas dan dipercaya masyarakat.

ASN adalah ujung tombak dalam penyelenggaraan pemerintahan. Jika semua fokus pada pelayanan publik yang prima, maka Gumas akan berkembang pesat.

Ia menekankan pentingnya disiplin dan profesionalisme dalam bekerja. Menurutnya, ASN harus selalu meningkatkan kompetensi serta bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kita harus menjadi contoh yang baik bagi masyarakat dengan menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, tanggung jawab, dan kedisiplinan dalam bekerja,” jelasnya.

Richard juga mengajak ASN untuk selalu berinovasi dalam memberikan layanan kepada masyarakat. Dengan adanya kreativitas dan pemanfaatan teknologi, diharapkan pelayanan publik dapat lebih efektif dan efisien.

“Saya berharap dapat menjadi motivasi bagi seluruh ASN untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah. Dengan kerja sama yang baik dan semangat pengabdian yang tinggi, Kabupaten Gunung Mas dapat mencapai kemajuan yang lebih signifikan demi kesejahteraan masyarakat,” kata Richard mengakhiri. (hns1/red)

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.