Pj Bupati Darliansjah Tinjau Persiapan Program MBG
KUALA KAPUAS,humanusantara.com – Pj Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah (Kalteng) H Darliansjah memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan program makan bergizi gratis (MBG), yang dicanangkan pemerintah pusat.
Dukungan tersebut diwujudkan dengan turun langsung meninjau, rencana dapur umum untuk mendukung program tersebut, Selasa (14/1/2025).
Rencana daput umum tersebut berlokasi di Jalan Keruing, Kecamatan Selat, Kota Kuala Kapuas. Dalam peninjauan itu, ia memastikan kesiapan seluruh aspek, mulai dari keterlibatan Badan Gizin Nasional (BGN), ahli gizi, hingga penyusunan standar operasional prosedur (SOP) dalam rencana pelaksanaan program tersebut.
Darliansjah berharap, distribusi tahap pertama yang direncanakan dilangsungkan 20 Januari 2025 mendatang untuk 500 sasaran dapat berjalan dengan lancar.
“Kita mengharapkan distribusi nantinya bisa berjalan dengan lancar, kami akan evaluasi terus demi terlaksananya program ini dengan baik,” kata Darliansjah.
Ia juga berkomitmen, agar program tersebut memberikan dampak positif bagi para pelajar, khususnya dalam mendukung pelaksanaan Pendidikan.
“Program ini untuk meningkatkan gizi masyarakat, di daerah mulai dilaksanakan secara bertahap,” ujarnya. (hns1/red)