MUARA TEWEH,humanusantara.com – Wakil Bupati Barito Utara, Kalimantan Tengah, Felix Sonadie Y Tingan, secara resmi melepas keberangkatan 100 jemaah umrah asal Kabupaten Barito Utara yang akan menunaikan ibadah ke Tanah Suci. Kegiatan tersebut diselenggarakan di halaman Kantor Bupati Barito Utara, Selasa (16/12/2025).
Saat menyampaikan sambutan, Felix menyampaikan, ibadah umrah merupakan perjalanan spiritual yang membutuhkan kesiapan fisik, mental, serta pemahaman ibadah agar dapat dilaksanakan dengan khusyuk dan sempurna.
Para jemaah diingatkan untuk senantiasa menjaga kesehatan, meluruskan niat, serta memahami rukun dan wajib umrah selama berada di Tanah Suci. Kesempatan menunaikan ibadah umrah disebut sebagai karunia Allah Subhanahu wa Ta’ala yang patut disyukuri.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Barito Utara, kami mendoakan semoga seluruh jemaah diberikan kemudahan, keselamatan, dan kenyamanan dalam menjalankan ibadah, serta kembali ke daerah dalam keadaan sehat wal’afiat,” kata Felix.
Selain mendoakan keselamatan jemaah, Felix juga menitipkan harapan agar para jemaah berkenan memanjatkan doa bagi daerah, agar Kabupaten Barito Utara senantiasa diberkahi, aman, damai, serta terus mengalami kemajuan pembangunan dan dijauhkan dari berbagai bencana.
Sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah, acara pelepasan turut dirangkai dengan penyerahan bantuan uang saku kepada para jemaah. Kegiatan diakhiri dengan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran penyelenggaraan keberangkatan umrah tahun ini. (hns2/red)