PALANGKA RAYA,humanusantara – Jajaran DPRDKalimantan Tengah meminta, agar pemerintah segera mempercepat realisasi program hibah daerah.
Hal itu disampaikan, Anggota DPRD Kalimantan Tengah Bryan Iskandar, kepada wartawan, Jumat (31/10/2025).
Ia meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) segera mempercepat realisasi program hibah yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Ia menilai, percepatan realisasi program tersebut sangat penting agar manfaat program dapat segera dirasakan oleh lembaga pendidikan dan sektor sosial di daerah.
“Kesejahteraan masyarakat Kalteng perlu sama-sama kita jaga, kita dorong, dan konsisten dalam semangat itu,” kata Bryan.
Politisi muda Partai NasDem itu menegaskan, pihaknya dari DPRD selalu memberikan dukungan terhadap berbagai program pemerintah yang berpihak pada peningkatan taraf hidup rakyat.
Namun, dirinya menyoroti masih adanya hambatan di tahap akhir proses realisasi hibah, terutama dalam penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara calon penerima dan pihak Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra).
“Sampai saat ini masih ada kendala di tahap akhir. Harapannya, kita sama-sama mendorong agar ini cepat selesai sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh lembaga pendidikan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kalteng,” ungkapnya. (hns1/red)