KUALA KURUN,humanusantara.com – Guna memastikan masyarakat dapat dengan mudah dan cepat mengakses layanan darurat kepolisian, dua personel Polsek Kurun turun langsung ke pusat-pusat keramaian untuk menyosialisasikan layanan Call Center 110, Selasa (24/6/2025).
Dua lokasi strategis yang menjadi sasaran sosialisasi kali ini adalah sebuah warung makan dan area perbankan di wilayah Kecamatan Kurun.
Di dua tempat itu, Bripka A Saipul Anwar dan Brigpol Tofiq dengan sabar dan ramah mendekati satu per satu warga yang sedang beraktivitas.
Mereka menjelaskan fungsi dan cara penggunaan nomor darurat bebas pulsa tersebut.
Para personel menjelaskan, Call Center 110 adalah layanan cepat tanggap yang dapat dihubungi oleh masyarakat selama 24 jam untuk melaporkan kejadian darurat yang membutuhkan kehadiran polisi, seperti tindak kriminalitas, kecelakaan lalu lintas atau gangguan kamtibmas lainnya.
Kapolres Gunung Mas (Gumas) AKBP Heru Eko Wibowo, melalui Kapolsek Kurun Iptu Chintya Pradjipta Putri menyatakan, metode “jemput bola” ini sengaja dipilih agar informasi penting tersebut dapat diterima oleh semua lapisan masyarakat secara efektif.
“Kami ingin memastikan setiap warga, di mana pun mereka berada, tahu bahwa mereka memiliki akses langsung ke bantuan polisi saat dalam keadaan darurat. Dengan mendatangi langsung tempat publik seperti warung dan bank, kami bisa berinteraksi dan menjawab pertanyaan warga secara langsung. Tujuannya agar masyarakat tidak ragu menggunakan layanan 110, namun kami juga tekankan untuk tidak menyalahgunakannya untuk laporan palsu atau iseng,” kata Chintya.
Pemilihan lokasi di warung dan bank dinilai sangat tepat karena kedua tempat tersebut merupakan titik kumpul warga dari berbagai latar belakang, mulai dari pedagang, nasabah bank, hingga pengunjung warung.
Melalui kegiatan tersebut, Polsek Kurun berharap kesadaran publik akan layanan darurat 110 semakin meningkat, sehingga respons kepolisian terhadap setiap laporan masyarakat.
“Kami berharap dengan adanya kegitan ini, laporan masyarakat dapat menjadi lebih cepat dan efisien, yang pada akhirnya akan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif di wilayah Kurun,” pungkasnya. (hns1/red)