Warga Seruyan Diimbau Pastikan Keamanan Rumah Sebelum Mudik

PALANGKA RAYA,humanusantara.com – Jelang mudik lebaran 2025, jajaran Kepolisian Resort (Polres) Seruyan, jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Tengah (Kaleng) mengimbau, agar warga yang ingin mudik lebaran, memastikan keamanan rumah sebelum ditinggalkan.

Imbauan itu disampaikan, Kapolres Seruyan AKBP Hans Itta Papahit melalui Wakapolres Kompol Hendry, saat dibincangi wartawan, Jumat (28/3/2025).

Imbauan itu disampaikan untuk mencegah tindak kriminalitas serta potensi kebakaran akibat kelalaian.

Wakapolres Seruyan Kompol Hendry menekankan, pentingnya pengecekan menyeluruh sebelum berangkat mudik.

“Tolong pastikan listrik dalam keadaan mati, pintu dan jendela tertutup rapat serta beri tahu tetangga atau ketua RT jika rumah akan ditinggalkan dalam waktu lama,” kata Hendry.

Dikatakan, dalam rangka pengaman mudik lebaran, pihaknya dari Polres Seruyan juga telah menyiagakan personel gabungan dari Polri, TNI serta instansi terkait untuk meningkatkan patroli keamanan selama libur lebaran.

Langkah itu diambil guna memastikan lingkungan tetap kondusif dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang mudik.

“Kami berkomitmen untuk menjaga lingkungan tetap kondusif. Masyarakat tidak perlu khawatir, karena patroli akan dilakukan secara berkala,” tukasnya.

Dengan adanya imbauan itu, diharapkan warga dapat lebih waspada dan tenang saat merayakan lebaran bersama keluarga tanpa rasa khawatir terhadap keamanan rumah. (hns1/red)

 

Kapolres Seruyan AKBP Hans Itta PapahitWakapolres Seruyan Kompol Hendry
Comments (0)
Add Comment