Prajurit TNI dan Warga Tumbang Panggo Bersama-Sama Matangkan Persiapan TMMD 123

KASONGAN, humanusantara.com – Antusiasme masyarakat Kabupaten Katingan menyambut pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Tahun 2025 begitu tinggi.

Meskipun kegiatan ini belum dimulai, puluhan warga Desa Tumbang Panggo, Kecamatan Tasik Payawan, sudah bergotong royong bersama prajurit Kodim 1019/Katingan untuk menyiapkan berbagai kebutuhan acara pembukaan.

Dengan semangat kerja sama, mereka membersihkan lapangan, memasang spanduk, mengatur tata letak, hingga mendirikan tenda. Berkat kerja keras dan kebersamaan, pada Selasa (18/2/2025), seluruh persiapan telah rampung. Acara pembukaan TMMD dijadwalkan berlangsung di Desa Luwuk Kiri pada Rabu (19/2/2025).

Dandim 1019/Katingan, Letkol Inf Sulkifli, mengapresiasi kerja sama antara prajurit dan masyarakat. Menurutnya, program TMMD sangat penting bagi TNI karena bertujuan mempercepat pembangunan daerah dengan melibatkan peran aktif masyarakat.

“TMMD bukan hanya program pembangunan fisik, tetapi juga memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat. Kami berharap semangat kebersamaan ini terus berlanjut selama pelaksanaan TMMD,” ujar Letkol Inf Sulkifli.

Sementara itu, Raya, warga Desa Tumbang Panggo, menyambut baik program TMMD yang selalu memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Banyak warga yang terbantu, baik dalam pembangunan infrastruktur, kesehatan, maupun pendidikan. Kami sangat mendukung dan berterima kasih kepada TNI atas pengabdian mereka,” kata Raya.

Dengan sinergi antara TNI dan masyarakat, TMMD ke-123 di Kabupaten Katingan diharapkan dapat berjalan sukses dan membawa perubahan positif bagi desa-desa yang menjadi sasaran program ini. (hns/red)

Dandim 1019/KatinganLetkol Inf Sulkifli
Comments (0)
Add Comment